PEMBUKAAN ROADSHOW BUS KPK DAN RAPAT KOORDINASI PENCEGAHAN KORUPSI TERKAIT PELAYANAN PUBLIK DI PROVINSI JAWA TENGAH
Semarang-AdminPN : Kamis, 11 Juli 2024
Pada pukul 08.00 WIB bertempat di Gedung Gradhika Bakti Praja Jl. Pahlawan Nomor 9 Mugasari Kota Semarang dalam acara pembukaan Roadshow Bus KPK dan Rapat Koordinasi Pencegahan Korupsi Terkait Pelayanan Publik di Provinsi Jawa Tengah.
Hadir memenuhi undangan Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia Nomor UND/1101/DKM.02/80-83/07/2024 tersebut, Ketua Pengadilan Negeri Semarang diwakili oleh Hakim AdHoc Tipikor Drs.Ir.Arief Noor Rokhman, S.H.,M.Hum.
Dalam acara Pembukaan Roadshow Bus KPK tersebut dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan apresiasi kampanye dan koordinasi Anti Korupsi kepada Kepala Daerah.
Dalam sambutanya Pimpinan KPK RI Alexander Mawarta AK.,SH.,MH.,CFE. menyampaikan dalam penganan korupsi KPK telah menerapkan tiga pendekatan yaitu Pendidikan, Perbaikan Tata Kelola kemudian Penindakan. Pendidikan Anti Korupsi tersebut paling efektif diawali dengan contoh teladan dari keluarga.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi Pencegahan Korupsi Terkait Pelayanan Publik di Jawa Tengah baik secara Luring dan Daring. (ars)
Related Posts
Kategori
Pos-pos Terbaru
- PENGUMUMAN PERTAMA LELANG EKSEKUSI PENGADILAN
- PENGUMUMAN PERTAMA LELANG EKSEKUSI PENGADILAN
- MONITORING DAN PEMBINAAN OLEH KETUA, WAKIL KETUA DAN HAKIM TINGGI PENGAWAS DAERAH PENGADILAN TINGGI JAWA TENGAH PADA PENGADILAN NEGERI SEMARANG KELAS IA KHUSUS
- PENGUMUMAN PERTAMA LELANG EKSEKUSI PENGADILAN
- UPACARA PERINGATAN HARI PAHLAWAN 2024 DI PENGADILAN NEGERI SEMARANG KELAS IA KHUSUS