Semarang-AdminPN : Selasa, 10 September 2024

Berdasarkan Surat Tugas Direktorat Jenderal Badilum Nomor 124/DJU.3/ST.HM3.1.2/IX/2024 dalam rangka Penilaian Administrasi Peradilan Umum dan Penilaian Sertifikasi Mutu Peradilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) di lingkungan Peradilan Umum maka Tim AMPUH dari Badilum MA RI pada tanggal 10 – 11 September 2024 melaksanakan penilaian pada Pengadilan Negeri Semarang.

Selasa, 10 September 2024 Pengadilan Negeri Semarang menyambut Tim AMPUH Badilum MA RI dengan menyelenggarakan kegiatan Opening Meeting Asesmen AMPUH yang bertempat di Ruang Sidang Kusumah Atmaja pada pukul 13.00 WIB.
Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Negeri Semarang Bapak Judi Prasetya, S.H., M.H. menyambut baik kedatangan Tim AMPUH Badilum MA RI untuk melaksanakan penilaian daripada AMPUH itu sendiri. Beliau menyampaikan bahwasanya Pengadilan Negeri Semarang sudah berusaha untuk melengkapi dan menindaklanjuti sesuai checklist AMPUH yang telah diterima sehingga apabila dalam penilaian di lapangan Tim AMPUH masih menemukan ketidaksesuaian maka diharapkan Tim AMPUH Badilum untuk dapat memberikan masukan demi kinerja Pengadilan Negeri Semarang yang lebih baik.

Selanjutnya, sambutan dilanjutkan oleh Ibu Lies Khadijah, S.H., M.H. selaku Kelapa Sub Direktorat Bimbingan dan Monitoring Badilum MA RI dengan memaparkan rincian jadwal dan kegiatan dari Tim AMPUH Badilum MA RI. Dirinya berharap bersama tim dapat melaksanakan penilaian dengan baik dan lancar serta berharap agar apabila terdapat temuan asesmen AMPUH pada Pengadilan Negeri Semarang temuan tersebut bersifat minor sehingga dapat segera ditindaklanjuti.

Acara ditutup dengan doa dan foto bersama. Dilanjutkan dengan pelaksanaan asesmen atau penilaian oleh Tim AMPUH Badilum MA RI kepada setiap bagian Top Manager, Kepaniteraan, Kesekretariatan, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Pengadilan Negeri Semarang. (adl)