Semarang-AdminPN : Selasa, 30 April 2024.

Sebagaimana agenda rutin Pengadilan Negeri Semarang pada Selasa, 30 April 2024 berlangsung kegiatan Rapat Pembinaan, Monitoring dan Evaluasi Kinerja untuk periode April 2024 di Ruang Sidang Kusumah Atmaja Pengadilan Negeri Semarang.

Adapun kegiatan ini dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Hymne Mahkamah Agung RI dan dilanjutkan dengan pembinaan oleh Ketua Pengadilan Negeri Semarang Dr. Frida Ariyani, S.H., M.H. Dalam pembinaannya Ketua selalu menekankan penerapan Perma Nomor 7, 8 dan 9 Tahun 2016 sebagai upaya peningkatan dan pengawasan disiplin pegawai serta kinerja hakim dan pegawai.

Untuk selanjutnya, Wakil Ketua Judi Prasetya, S.H., M.H memberikan beberapa poin evaluasi kinerja antara lain :
1. Pentingnya koreksi antaranggota majelis, dan diminta agar panitera muda juga dapat membantu;
2. Sudah dilaksanakannya zoom meeting dengan Bawas MA RI, untuk dokumen sudah dilengkapi/diunggah termasuk manual mutu. Namun diingatkan untuk menyiapkan selanjutnya dokumen tahap 2 SMAP;
3. Perlu diingatkan bahwasanya Tim Penegak Integritas sudah melakukan sosialisasi dan warga PN Semarang sudah mempelajari e learning SMAP. (adl)